Pages

Melakukan Budidaya Cacing Tanah Akan Laku Di Pasaran

Posted by Azka Wednesday, September 10, 2014 0 comments
budidaya cacing
Jika mendengar cacing tanah pasti dipikiran anda adalah hewan yang menjijikan. Hewan yang sering hidup di tanah ini selalu dapat di temui di manapun dan terkadang ada juga orang yang geli melihatnya. Tapi siapa sangka kalau hewan yang satu ini ternyata dapat meberikan anda uang yang fantastis. Ya, dengan melakukan budidaya cacing termasuk cacing tanah ini, anda bisa mendapatkan penghasilan yang tidak biasa. Hewan yang menjijikan ini kini bisa anda kembangkan sebagai usaha anda. tapi selain itu, tahukah anda bahwa cacing tanah ini bisa digunakan dalam berbagai hal untuk kebutuhan manusia. Banyak orang yang menjadikan cacing tanah sebagai pakan ternak, juga jika diolah secara tradisional maka cacing tanah bisa di jadikan ramuan alami. Bisa juga di gunakan sebagai bahan kecantikan sebagai kosmetik dan paling penting dengan kandungan proteinnya, cacing tanah bisa di konsumsi oleh semua orang.

Budidaya cacing tanah sangat menguntungkan
Dengan banyaknya olahan yang berasal dari cacing tanah ini, tentunya ini bisa anda kembangkan dengan melakukan budidaya cacing tanah ini. untuk memulai budidaya ini, pastinya anda harus mencari lahan ang cocok yang akan di gunakan sebagai wadahnya. Sebagai tempatnya anda bisa menggunakan bahan yang mudah di temui sebagai bamboo, ijuk, genteng maupun papan bekas. Anda bisa membuatnya seperti rak-rak bertingkat. Selanjtnya pilihlah bibit yang emang berkualitas.

Pada awal melakukan budidaya cacing ini, anda bisa melakukan percobaan terlebih dahulu. Masukanlah sedikit cacing tanah dan perhatikan apakah cacing itu bisa menyesuaikan pada kandangnya atau tidak. Jika bisa, maka anda akan memulai budidaya ini dengan memasukan semua bibit cacing. Berilah pakan yang sudah dibubukan, pakan ini berupa semua kotoran. Pakan yang akan di berikan harus sesuai dengan beratnya cacing yang ada di dalam kandang. Setelah itu anda harus merawatnya dengan melakukan pergantian media yang biasa di lakukan dua minggu sekali. Akhirnya anda akan sampai pada masa panen. Untuk memanennya pun sangat mudah. Anda bisa langsung membalikan kandang tersebut dengan rapi sehingga cacing tanah akan mudah berkumpul.
Dengan terus melakukan perawatan yang konsisten, maka budidaya cacing tanah anda akan berhasil dan siap untuk di pasarkan.
TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN SAUDARA
Judul: Melakukan Budidaya Cacing Tanah Akan Laku Di Pasaran
Ditulis oleh Azka
Rating Blog 5 dari 5
Semoga artikel ini bermanfaat bagi saudara. Jika ingin mengutip, baik itu sebagian atau keseluruhan dari isi artikel ini harap menyertakan link dofollow ke http://budidaya-ternakku.blogspot.com/2014/09/melakukan-budidaya-cacing-tanah-akan.html. Terima kasih sudah singgah membaca artikel ini.

0 comments:

Post a Comment

SEO For Online Shop | Design By B | Copyright of TERNAK KENARI | BUDIDAYA LELE .